Langsung ke konten utama

Corat Coret Di Toilet - Eka Kurniawan

Serat Centhini 11: Akhir Perjalanan Syekh Amongraga - Awal Menuju Penitisan Trah Mataram

Tak ada lagi guyonan kuli Kulawirta untuk abdinya Nuripin, kini kehidupan kembali pada rumah masing-masing bersama keluarga dan istrinya. Tidak ada lagi gairah birahi dari setiap wanita di jalanan, tayuban tak digerakkan oleh Jayengraga maupun Kulawirya. Begitupun Nuripin hidup tenang tanpa kutukan dan gurauan dari Kulawirya. Pada jilid 11 ini akan menceritakan bagaimana perpolitikan yang ada, kisah hukum mati Syekh Amongraga ini layakanya cerita Al Hallaj, Socrates dan Syekh Siti Jenar. 

Hukuman mati yang berdasar dari rasa ancaman kekuasaan, di sini Syekh Amongraga dihukum mati persis seperti Socrates, dan Syeh Siti Jenar, mereka berdua mempunyai banyak santri sehingga menimbulkan kerisauan politik dari penguasa.

Terdiri dari lima bagian cerita, Serat Centhini 11 merupakan salah satu yang mempunyai sub-cerita yang banyak. Sub-cerita mengisahkan tentang Syekh Amongraga dan selebihnya tentang pengembaraan kembali dari keluarga besar Wanamarta. Inilah puncak dari sebuah pencarian Kemanunggalan Jati.

Tiba saatnya 'hukuman' itu dilaksanakan atas perintah Sultan Mataram, Ki Tumenggung Wiraguna pun melaksanakan dengan membuat bronjong. Tanpa perlawanan Syekh Amograga masuk bronjong dan dilarung ke laut selatan. Kesedihan terkucur deras dari mata pengikut Syekh Amograga, tak terkecuali abdi yang sejak kecil merawatnya. Kesedihan mendalam tertanam di sanubari Ki Jamal Jamil hingga akhirnya pergi ke Wanamarta untuk mengabarkan hukuman mati Syekh Amongraga. 

Kehidupan Ni Tambangraras berubah total setelah kabar meninggalnya Syekh Amongraga, kini janda tanpa anak itu mulai bersolek, hidup seperti wanita normal lainnya. Kecintaan terhadap Syekh Amongraga masih tergenggam erat, bahkan banyak yang melamar tetap ditolaknya. Hingga ada seorang yang bernama Sarwojajat ingin melamarnya, tatao ditolak. Merasa ada yang kurang Ni Tambangraras mengungkapkan keinginannya untuk berkelana kepada Centhini, sang abdi sejati. Centhini menyetujui dan ikut serta, Ni Tambangraras memulai pengembaraannya dengan nama baru yang ia berikan pada dirinya sendiri. Ni Rubiyah Selabrangta.

Hutan, ladang, gunung dan desa terlewati hingga singgah pada kampung nan permai, kampung tersebut sangat asri, mempunyai masjid dengan arsitektur menawan, ukirannya indah sekali. Tak dinanya masjid yang dikunjungi adalah milik adik iparnya Ki Mangunkarsa atau Jayengsari. Di sinilah pertemuan agung dan kejadian mengenaskan terjadi. Setelah saling mengenal Ki Mangunkarsa memerintahkan abdinya untuk memberi tahu pada Syekh Agungrimang (Cebolang) untuk diteruskan kepada istrinya Rancakapti. Saat diberitahukan tentang kematian kakaknya Rancakapti pingsan dan meninggal, begitu juga Ki Mangunkarsa menyusul adiknya. Bertambah sedih lagi Ni Selabrangta atau Ni Tembangraras tersenyum dan menutup mata untuk bertemu dengan suaminya. 

Kehidupan "kedua" muncul karena maunah dari Syekh Amongraga yang sejatinya hanya mati raga saja. Pertemuan agung ini sangat menyayat hati, tangis bahagia terpancar sempurna. Begitupun dengan Centhini yang akhirnya menikah dengan Santri Monthel (Santri Buras), pernikahan itu diwalikan oleh Syekh Amongraga, sementara yang menjadi penghulu Syekh Anggungrimang (Cebolang). Setelah dinikahkan Centhini dan Santri Mothel diberikan padepokan di Jurangjangkung.

=========================================================

Tangis tiada henti selalu bercucuran dari mata Ibunda Niken Tambangraras, air matanya pertanda tidak rela ditinggal oleh anak perempuan satu-satunya. Kegelisahan ini membuat Ki Bayi merasa sangat pedih, dititahakan kedua anaknya untuk mencari Ni Tembangraras. Kini pengembaraan anaknya direstui oleh kedua orangtuanya, segala persiapan sudah direncanakan dengan baik. Dalam perjalanan kedua anak Ki Bayi menginap di setiap tempat yang dirasa pas, perjalanan kali ini memang berbeda, Jayengraga yang sebelumnya masih bermain dengan birahi kini bisa menahannya. Perjalanan ini juga tidak melibatkan abdi Nuripin maupun pamannya, Kulawirya.

Kehendak Shang Hyang Sukma memang lebih utama, dalam perjalanan mereka melakukan tirakat dan menemui orang-orang berilmu. Saat berada di rumah Ki Modang datanglah kabar adanya Santri Monthèl yang akan pergi ke Wanamarta untuk sebuah kabar gembira. Di sisi lain kesedihan istri Jayengraga dan Jayengresmi tak terbendung hingga akhirnya mereka melakukan pengembaraan. 

=========================================================

Kabar bahagia dari Santri Mothel menggema di seluruh Wanamarta dan berangkatlah Ki Bayi dan istrinya untuk pertemuan agung di Wanataka. Pengembaraan ini tidak mulus seperti yang semua orang inginkan, melainkan mendapatkan rintangan seperti pada umumnya. Walaupun Ki Bayi mempunyai maunah, cobaan tetaplah ada. Mulai dari tersesat, cuaca yang tidak mendukung dan lain sebaginya. Pengembaraan ini ternyata mendapatkan hal yang membahagiakan seperti bertemu dengan teman lamanya semasih muda. Diketahui bahwa Ki Bayi muda adalah seorang bencolèng.

Pertemuan besar ini memang susah dijelaskan terlebih untuk akal pikiran ataupun bagi orang awam. Hanya orang tertentu yang mendapatkan ilmu makrifat saja yang bisa. Beberapa kali Niken Tambangraras dan Syekh Amongraga berjumpa bercengkrama dengan mertuanya. Hingga beberapa hari Ki Bayi berada di Wanataka, sementara dua anaknya enggan pulang demi bertirakat menggapai kesempurnaan.

Jilid ini diakhiri dengan kepulangan Centhini dan Santri Mothel ke Wanataka, perpisahan ini ditangisi banyak kerabat Wanamarta. Tak sedikit oleh-oleh sebagai kenang-kenangan untuk Centhini yang yelah setia pada Niken Tambangraras. 

Judul: Serat Centhini 11: Akhir Perjalanan Syekh Amongraga - Awal Menuju Penitisan Trah Mataram
Penutur Ulang: Agus Wahyudi
Penyelaras: Tri Admojo
Cetakan: Pertama, 2015
Dimensi: x+422 hlm, 15x23 cm
Penerbit: Cakrawala Yogyakarta
ISBN: (10): 979-383-291-6 & (13):978-979-383-291-3


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Nama-nama Tai

Sega, beras yang ditanak Apa benar bahasa Jawa itu terlalu 'manut' ke bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris? Tampaknya ada benarnya juga, bahasa Jawa terpengaruh/meminjam banyak kosa kata dari bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris. Kekurangan kosakata dalam bahasa Jawa memang kebanyakan untuk hal-hal seperti teknologi ataupun hal lainnya. Jangan berkecil hati untuk penutur bahasa Jawa di seluruh dunia! Perlu diingatkan bahasa Jawa mempunyai keunikan tersendiri, misalnya saja untuk belajar bahasa Jawa 'satu paket' atau juga keseluruhan dari bahasa kasar/ngoko, bahasa sedang/madya hingga bahasa halus/kromo, sama saja belajar tiga bahasa!! Bayangkan belajar tiga bahasa, apa gak repot ya?! Itulah keistimewaan bahasa Jawa. Bersyukur! Berbagai keistimewaan bahasa Jawa juga terdapat di istilah-istilah yang sangat detail/spesifik pada suatu beda yang mengalami sebuah perubahan sedikit maupun perubahan besar. Misalnya saja untuk rangkaian nama dari sebuah padi/po

Secangkir Kopi Instan Vietnam: G7 CA PHE THU THIET

Kopi Instan Vietnam G7 3In1  Pulang dari kantor perwakilan VOV di Jakarta saya mendapatkan beberapa oleh-oleh istimewa dari Vietnam, salah satunya kopi instan asal Vietnam. Jenama kopi instan itu adalah G7 CA PHE THU THIET, milik perusahaan besar kopi Vietnam. Perusahaan kopi ini menyediakan berbagai produk kopi instan yang didagangkan ke beberapa negara dunia. G7 CA PHE THU THIET mempunyai beberapa jenis diantaranya: G7 2in1, G7 3in1, Pure Black, Cappuccino, Strong X2, Passiona dan White Coffee. Di Indonesia sendiri kopi Vietnam G7 3in1 masih dijual secara online melalui Shopie.Id, Bukalapak dan yang lainnya. Setiap toko online membandrol harga yang bermacam macam, berkisar dari Rp 70.000 sampai 150.000.  Cara Penyeduhan Cara penyeduhan seperti pada umumnya kopi instan lainnya dengan air panas baik 80°C atau 100°C atau bisa menggunakan air es sebagai hidangan kopi dingin. Siapkan cangkir kopi, sobek bagian atas kemasan, masukkan kopi, tuang air panas atau d

Mengenal Tanaman Kangkung Bandung (Kangkung Pagar)

Kangkung Bandung, sudah tahu tanaman ini? Menurut buku  biologi tanaman ini berasal dari Amerika Latin (Colombia, Costa Rica). Ciri tanaaman ini tumbuh tidak terlalu tinggi cuma sekitar satu meter sampai dua meter maksimal tumbuhnya. Kangkung Bandung tidak bisa dimakan layaknya kangkung rabut atau kangkung yang ditanam di atas air. Bentuk daun menyerupai kangkung yang bisa dimasak (bentuk hati) begitu juga dengan bentuk bunganya. Bunganya berbentuk terompet berwarna ungu muda terkadang juga ada yang berwarna putih. Batang Kangkung Bandung cukup kuat sehingga memerlukan tenaga cukup untuk memotongnya (tanpa alat).  Tanaman Kangkung Bandung Sebagai Patok Alami Pematang Sawah Fungsi dan manfaat Kangkung Bandung sendiri belum diketahui banyak, beberapa sumber mengatakan tanaman ini bisa dijadikan obat dan dijadikan kertas. Pada umumnya masyarakat desa menjadikan Kangkung Bandung sebagai tanaman untuk ciri (patok) batas antar pemantang sawah. Daya tumbuh tanaman ini cukup baik d