Banyak orang bilang backpacker ataupun anak gunung itu jorok?! Benarkah demikian? Semuanya itu tergantung dengan peribadi masing - masing. Karena kebersihan diri itu pada diri masing - masing bukan pada kelompok. Banyak kok backpacker dan anak gunung yang selalu dandan atau menjaga kerapian.
Menjadi backpacker tidak serta merta meninggalkan personal hygiene begitu saja. Walaupun dalam kondisi dan situasi yang sulit kebersihan badan adalah salah satu hal yang penting. Karena personal hygiene lah pribadi anda menjadi percaya diri saat menghadapi lawan bicara, terjaga dari bakteri atau sumber penyakit, kesehatan yang terjaga dan tentunya keimanan Anda bertambah karena menjaga kebersihan diri adalah sebuah ibadah yang besar.
Padatnya itinerary yang berjalan kadang membuat para backpacker lupa akan gosok gigi, mandi ataupun membersihkan pakaian. Saking padatnya jadwal ataupun karena tidak ada fasilitas untuk membersihkan diri. Mungkin untuk gosok gigi ataupun mandi adalah hal yang mudah untuk di sebagian wilayah Indonesia yang mempunyai debit air yang banyak.
Selangkangan Sebagai Tempat Jamur Tumbuh |
Kebersihan badan memang susah - susah gampang untuk dikerjakan karena tinggal ada kemauan dan tekad untuk membersihkan diri pasti kebersihan badan terjaga. Ya semuanya tergantung pada kita sendiri yang mempunyai kemauan untuk menjaga kebersihan diri. Jika memang enggan membersihkan diri tentunya ada konsekuensi tersendiri yakni kerugian dalam masalah kesehatan dan masalah sosial. Kerugian dalam kesehatan pastinya akan terjadi karena bakteri, virus atau jamur dalam tubuh akan cepat berkembang dan menjadi sebuah penyakit sementara akibat dari terlantarnya kesehatan badan berdampak pada kerugian sosial dimana seseorang mungkin akan dijauhi temannya karena bau badan, bau mulut dan citra kotor yang membuat orang enggan berdekatan.
Salah satu kebersihan diri yang sering lupa saat perjalanan adalah selangkangan bagi kaum lelaki karena stok celana dalam yang kurang dan suhu yang lembab menjadikan daerah "pertigaan" gampang terkena jamur. Ciri khas dari jamur yang tumbuh adalah kulit yang memerah berbentuk oval ataupun bulat, gatal dan lama kelamaan melebar.
Jika teman - teman terkena jamur ini jangan lupa berobat atau beli obat jamur untuk mematikan jamur di kulit. Jenis obat seperti krim miconazole ataupun ketoconazole. Selain terapi obat jangan lupa selalu ganti celana dalam dua kali sehari. Semoga bermanfaat.
Komentar