Secara teratur saban bulan Radio Taiwan Internasional seksi bahasa Indonesia selalu mengirimkan saya kartu QSL, walaupun ada keterlambatan dari pihak Pos Indonesia maupun Taiwan. Keterlambatan ini dimaklumi oleh semua orang di dunia berhubung adanya pandemi. Karantina barang wajib dilewati beberapa hari atau minggu guna memastikan virus tidak terbawa di barang yang dikirim.
Awalnya was-was juga nih dapat kiriman tiga amplop sekaligus, dua amplop besar dan satu kecil nan gemuk. Was-was bukan sembarang was-was, tapi was-was karena teror pajak. Muak aku sama pajak pos yang kadnag ngawur. Bersyukur kali ini tidak ada pajak sama sekali.
RTI selalu memberikan kejutan yang menarik di setiap tahunnya, terutama pada kartu qsl. Tahun 2022 mempunyai perbedaan yang signifikan, dari qsl berbentuk persegi panjang seperti kartu pos kini RTI memberikan warna baru untuk sebuah qsl. Bulat alias bundar. Begitulah bentuk qsl RTI kali ini untuk bulan Januari 2022, entah nanti bulan februari masih bulat atau dalam bentuk lainnya.
Bergambar tiga orang yang sedang berekspresi senang dengan mengangkat tangannya ke atas, dua orang lelaki dan satu orang perempuan dengan latar gerbang khas dari kebudayaan Tionghoa. Muka depan qsl terdapat tulisan Freedom Reigns, gambar disediakan oleh Hydraulic Engineering Office, Public Works Department, Taipei City Government. Terlihat gambarnya sederhana, namun sangat bermakna sekali untuk masyarakat Taiwan saat ini.
Freedom Reigns alias kebebasan memerintah, sebuah propaganda Taiwan untuk mempertahankan kemerdekaannya yang saat ini tertekan oleh kekuatan dari China Daratan. Berbagai peristiwa sulutan api dikobarkan oleh Daratan China seperti pesawat tempur yang melewati batas zona Taiwan, dan ancaman-ancaman lainnya. Dengan qsl ini Taiwan ingin memperkuat dukungan internasional untuk selalu mempertahankan kemerdekaan atas dirinya sendiri dan demokrasi penuh.
Bukan saja qsl, RTI juga mengirimkan lima lembar masker medis dengan tulisan Radio Taiwan Internasional. Masker dengan dua perpaduan warna merah yang kuat dan putih. Masker ini bisa menarik perhatian mata yang bekerja dengan normal. Lima lembar masker medis ini mungkin akan saya gunakan saat bekerja nanti. Semoga orang bisa melihat masker saya dengan banyak pertanyaan yang baik.
Sekali lagi saya sangat berterima kasih pada rti yang selalu mengirimkan surat berisi qsl dan masker medis. Semoga rti selalu di hati di masyarakat dunia.
Komentar