CD Pelajaran Bahasa Korea Dari KBS World Radio |
Stasiun radio internasional yang diselenggarakan oleh sebuah negara adalah salah satu alat propaganda dari negara yang menyelenggarakan siaran tersebut. Biasanya setiap negara mempunyai stasiun radio maupun televisi khusus sebagai sebuah propaganda kepada masyarakat negara lainnya. Radio yang diselenggarakan oleh pemerintah tersebut biasanya menyelenggarakan berbagai jenis bahasa, baik bahasa negara sahabat maupun bahasa dari negara musuh (yang berbeda ideologi).
Selain diselenggarakan oleh suatu negara, radio internasional juga diselenggarakan dengan tujuan propaganda lainnya misalnya dari lembaga keagamaan ataupun sosial. Tentunya lembaga tersebut mempunyai misi yang ingin disampaikan kepada khalayak ramai. Seperti halnya radio yang diselenggarakan oleh suatu negara, radio internasional dari sebuah lembaga sosial atau keagamaan juga mempunyai berbagai bahasa sesuai dengan masyarakat yang dituju. Beberapa contoh lembaga sosial keagamaan seperti CVC radio, AWR dan yang lainnya.
Pelajaran Bahasa Inggris Dari RSI |
Sebagai alat propaganda radio internasional tersebut biasanya memperkenalkan budaya dan Bahasa negara yang menyelenggarakan penyiaran ataupun negara tempat stasiun radio internasional itu berada mislanya NHK Radio Japan menyediakan program-program budaya dan bahasa. Penyelenggaraan acara bahasa tersebut, biasanya dibuat dalam kemasan acara masing-masing mislanya dengan menyediakan alat penunjang pelajaran bahasa seperti buku/CD/ebook ataupun media lainnya. Penunjang pelajaran bahasa tersebut biasanya dibagikan gratis oleh stasiun radio internasional misalnya:
1. Let's Speak English Oleh Radio Singapura Internasional
2. English From Radio Australia
3. Pelajaran Bahasa Jepang Oleh NHK Radio Jepang
4. Pelajaran Bahasa Korea Oleh KBS World Radio
5. Pelajaran Bahasa Mandarin Oleh CRI Beijing
6. Pelajaran Istilah Bahasa Inggris dari CVC radio
7. Pelajaran Bahasa Mandarin Dan Tayi Oleh Radio Taiwan Internasional
8. Pelajaran Bahasa Vietnam Oleh VOV Hanoi
9. Pelajaran Bahasa Dari Berbagai Radio Internasional.
2. English From Radio Australia
3. Pelajaran Bahasa Jepang Oleh NHK Radio Jepang
4. Pelajaran Bahasa Korea Oleh KBS World Radio
5. Pelajaran Bahasa Mandarin Oleh CRI Beijing
6. Pelajaran Istilah Bahasa Inggris dari CVC radio
7. Pelajaran Bahasa Mandarin Dan Tayi Oleh Radio Taiwan Internasional
8. Pelajaran Bahasa Vietnam Oleh VOV Hanoi
9. Pelajaran Bahasa Dari Berbagai Radio Internasional.
Buku pelajaran Bahasa Mandarin dari CRI Beijing |
Program acara pelajaran bahasa ini biasanya disiarkan setiap hari ataupun disiarkan seminggu beberapa kali. Bukan hanya di saluran radio saja, pelajaran bahasa dapat diikuti di saluran internet pada website masing-masing radio internasional. Beberapa radio juga mempunyai buku dan CD pelajaran bahasa yang diproduksi bersama pihak ketiga di Indonesia dan buku pelajaran tersebut tidak didapatkan secara gratis oleh pendengar misalnya saja pelajaran Bahasa Belanda di RNW seksi bahasa Indonesia dan pelajaran bahasa Jerman di radio Deutsche Welle seksi bahasa Indonesia. Walaupun buku pelajaran tidak diberikan gratis tetapi bisa diikuti di halaman website dan siaran radio.
Beberapa radio internasional yang masih memberikan buku pelajaran secara gratis diantaranya radio KBS Seoul dan NHK Tokyo. Silahkan bagi siapa saja yang ingin mendapatkan buku pelajaran secara gratis bisa hubungi kedua radio tersebut.
Buku pelajaran Bahasa Jepang dari NHK Tokyo |
Komentar