Kali ini Poso menjadi kota lokasi foto di halaman muka buletin Ranesi untuk periode 25 Oktober 2009 sampai 28 Maret 2010. Foto tersebut seorang lelaki paruh baya menggunakan batik bunga raya khas Malaysia sedang menelpon dengan latar belakang parabola.
Halaman Muka |
Sejak adanya website kini RNW khususnya Ranesi lebih produktif dalam memproduksi sebuah video. Artikel Menyapa Lewat Video menjadi artikel pertama di halaman ke dua buletin terbitan kali ini. Memang melihat video akan lebih nyata daripada hanya mendengarkan sebuah informasi. Dengan konten video para pendengar yang sedang mengakses website Ranesi akan lebih mentahui apa sebenarnya yang terjadi. Dalam artikel tersebut ada foto menarik yakni seorang om bule sedang membuat video di atas bajaj di Jakarta.
Menyapa Dengan Video |
Mengikuti pendahulunya buletin dengan halaman 3-5 terdapat peta dunia dengan zona waktu Indonesia dan keterangan frekuensi Ranesi di gelombang pendek, tidak ketinggalan juga terdapat informasi jangkauan satelit.
Peta Satelit |
Halaman 6-7 tanpa hiasan foto namun banyak artikel yang dicetak diantaranya tentang temu mitra di Nusa Dua, Bali. Selain itu Ranesi membuat blog dengan alamat pengalamanku.nl yang berisikan pengalaman tinggal dan belajar di Belanda. Setiap orang bisa mengirimkan artikel ataupun videonya ke blog tersebut. Acara Tupen Van Amsterdam adalah acara yang dibuat Ranesi dan mitranya di Jakarta dalam siaran dialog Interaktif.
Halaman tengah |
Halaman terakhir lagi - lagi Ranesi mengingatkan kepada para pendengar untuk tidak hanya mendengarkan Ranesi di radio sw saja namun juga menonton liputannya di websitenya dan kanal YouTube yang telah dibuat.
Ranesi 24 jam sehari |
Komentar